Alat pengering cabe yang akan diintroduksi kepada petani cabe adalah alat pengering cabe tipe konveksi bebas, terdiri dari 4 bagian utama yaitu : 1) tungku, 2) pipa pemanas dan cerobong asap, 3) ruang plenum dan ruang pengering, dan 4) ventilasi, dengan spesifikasi sebagai berikut:

1. Introduksi Alat Pengering Cabe

– ukuran : 3,7 m x 1,7 m x 3,6 m

– kapasitas : 1 ton/proses

– lama pengeringan : 3 hari

– bahan bakar : minyak tanah

– ukuran tungku : 1 m x 0,5 m x 0,5 m

2. Pemilihan Lokasi

Lokasi introduksi alat pengering cabe adalah di kabupaten Blora dan Brebes, Jawa Tengah. Hal ini didasarkan karena kabupaten Blora dan Brebes merupakan sentra produksi cabe utama di Jawa Tengah yang memasok sebagian besar kebutuhan cabe daerah lain seperti DKI Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah.

3. Pembuatan Alat Pengering Cabe

Alat pengering cabe yang dibangun di kabupaten Blora dan Brebes memakai bahan yang ada di lokasi. Disamping untuk memudahkan pembuatannya, juga untuk memudahkan penggandaan oleh petani atau kelompok industri kecil di lokasi tersebut. Alat pengering cabe yang dibangun di kabupaten Blora berjumlah 2 unit.

Bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan alat pengering adalah 1) batu kali, bata merah, pasir, semen, begel, kawat tali, pipa cor, batu cor untuk bangunan alat pengering; 2) balok, kaso, reng, seng, paku untuk atap bangunan alat pengering; 3) plat ester, plat strip, besi plat, packing asbes, baut, burner, selang kawat minyak untuk pipa pemanas dan burner, balok papan, triplek, engsel, kunci, tarikan laci untuk kusen, pintu dan jendela alat pengering; 4) besi siku, kasa nyamuk, papan, reng dan triplek untuk rak pengering; dan 5) seng, plat strip, kaso, drum minyak, pipa dan sambungan untuk cerobong angin dan drum minyak.

4. Pelatihan, Konsultasi dan Supervisi

Pelatihan, konsultasi dan supervisi dilakukan oleh tim kepada kelompok tani di lokasi introduksi kabupaten Blora dan Brebes, Jawa Tengah. Materi Pelatihan terdiri dari aspek teknis yaitu fungsi dan tata cara operasional alat pengering, aspek ekonomis yaitu analisis biaya alat pengering dan keuntungan-keuntungannya serta aspek pengelolaan dan pemasaran produk.